blog-indonesia.com

Monday 9 May 2011

Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI)

http://img340.imageshack.us/img340/5724/logome.jpg

Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI) merupakan komunitas pengguna Toyota Yaris pertama di Tanah Air. Berawal dari interaksi di dunia maya melalui mailist tyci@yahoogroups.com, akhirnya sejumlah miliser pun sepakat untuk mendirikan klub pengguna Toyota Yaris di Jakarta pada tanggal 19 Agustus 2006 dan menjadikan bengkel Autoline di bilangan Kedoya sebagai markas besarnya.

Sejak didirikan, klub ini terbilang aktif mengadakan kegiatan-kegiatan internal yang meliputi jambore, turing, coaching clinic, bakti sosial serta turut berpartisipasi secara aktif dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan ATPM, mitra sponsor maupun Forum Komunikasi Klub dan Komunitas Otomotif (FK3O) dan komunitas-komunitas lainnya.

Saat ini member milis TYCI mencapai 1.250 orang, dengan anggota resmi atau groover yang tercatat sebagai anggota klub mencapai lebih dari 200 orang. Keanggotaannya bersifat terbuka, dan latar belakang anggotanya pun beragam, mulai dari siswa SMA, mahasiswa, profesional, PNS, anggota TNI & Polri sampai dengan wirausahawan.

Selain harus memiliki Yaris dan melunasi kewajiban administrasi tentunya, tidak ada syarat khusus untuk bergabung dengan klub ini. Namun, tidak tertutup kemungkinan para pemerhati atau simpatisan yang tidak atau belum memiliki Yaris bergabung dengan klub ini, dengan memenuhi sejumlah persyaratan tertentu.

Informasi lebih lanjut tentang Toyota Yaris Club Indonesia (TYCI), dapat Anda kunjungi situsnya di :

http://www.yarisclubindonesia.org

(",)v

2 comments:

Anonymous said...

Permisi, perkenalkan saya Robi ingin memperkenalkan produk Carbon Cleaner, yang manfaatnya sangat besar sekali untuk mobil kesayangan Anda. Disini saya tidak hanya promosi tapi memberikan bukti. Silahkan follow di twitter gpcarboncleaner@yahoo.com/facebook/sms 02170845987, untuk mengetahui lebih detail lagi, terima kasih.

Mobil Anda tiba2 berat ? boros ? & tdk bertenaga ? akibat penimbunan kerak karbon sisa pembakaran yg sdh menumpuk di ruang bakar mesin. Kami hadir membawa solusi dgn biaya murah, tanpa membongkar mesin, hanya 1 jam mobil Anda dapat teratasi, tdk ada efek samping.

Anonymous said...

Sukses buat komunitas yarisnya gan, semoga solid ya

Btw kalo mau nyari info mengenai otomotif bisa ke link ini gan http://mobilterbaru.info/

Post a Comment

Twitter Facebook Delicious Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Macys Printable Coupons